BERLANGGANAN
Dapatkan informasi tentang Bentara Budaya langsung ke surelmu. Daftarkan dirimu sekarang!

Kembali ke Video

โ€œ๐“๐š๐ซ๐ข๐ค ๐“๐š๐ฆ๐›๐š๐ง๐ โ€ kita kenali sebagai permainan yang biasanya memeriahkan perayaan HUT RI setiap bulan Agustus. Kelompok yang berhadapan saling tarik-menarik sampai salah satunya menang. Idiom โ€˜tarik-menarikโ€™ juga sering kita dengar dalam banyak kesempatan. Tarik-menarik kesempatan maupun tarik-menarik kepentingan. Dan dalam konteks kehidupan kontemporer, kita menemukan korelasi kata ini dalam banyak situasi. Mengiringi HUT ke-42, Bentara Budaya menggelar pameran seni rupa dengan tema โ€˜Tarik Tambang.โ€™ Selain diniatkan sebagai perayaan, Tarik Tambang ini juga memaknai dinamika bangsa. Adakah dalam โ€˜tarik-menarikโ€™ kepentingan yang dilakukan segelintir kalangan masih menyisakan perhatian pada masyarakat pinggiran? Lewat karya seni dari para perupa, pameran ini mengajak kita merenung: Apakah kegembiraan rakyat masih jadi prioritas? Atau justru kepentingan segelintir orang yang lebih diutamakan? #kompasgramedia #bentarabudaya #sahabatbentara #art #tambang